Onas Tabuni Siap Memimpin SPM-BOMEL Di kota Studi Jayapura Papua -->

Advertisement

Onas Tabuni Siap Memimpin SPM-BOMEL Di kota Studi Jayapura Papua

Suara Baliem Papua
Jumat, 15 September 2023

Dok Foto saat prosesi sidang pleno SPM-Bomel, di jl. Yakonde, Padang bulan, Jayapura, Papua. Jumat (15/9/2023).

Jayapura, SUARABALIEMPAPUA - Onas  Tabuni, terpilih secara sah sebagai Ketua Solidaritas Pelajar dan Mahasiswa Distrik Bolakme dan Molagalome (SPM -BOMEL) kab.Jayawijaya  di Jayapura kemarin Jumat, (15/09/2023).

Pemilihan itu dilakukan melalui kongres Ke II tahun 2023 di sekretariat SPM BOMEL  Waena Padang bulan ,Yakonde Jayapura yang dihadiri kurang lebih 70 an pelajar baik, siswa dan mahasiswa asal Distrik Bolakme dan Molagalome kab. Jayawijaya yang sedang menimba ilmu di kota Studi Jayapura dan sekitarnya.

Onas Tabuni berhasil meyakinkan para peserta Musyawarah melalui pemaparan gagasan visi dan misi yang dipandang jelas dan terstruktur.

Dalam proses pemilihan itu, diikuti oleh 4 calon ketua Umum dari 2 Distrik Kab. Jayawijaya dari 18 Kampung yang ada. Empat calon tersebut masing-masing Daud Yikwa, Ternus Tabuni, Yanpiter Tabuni  dan Onas Tabuni

Berdasarkan hasil rekapitulasi suara, akhirnya keluar berurutan empat peraih suara terbanyak yakni, Onas Tabuni dengan jumlah 15 suara, Daud Yikwa , 6 suara ,Ternus Tabuni 12 Suara, Yanpiter Tabuni 3, Dengan demikian akhirnya Onas Tabuni  keluar sebagai ketua SPM BOMEL periode 2023-2025.

Dalam sambutannya, Onas Tabuni menyampaikan terimakasih atas dukungan seluruh peserta MUA ke VII SPM BOMEL tahun 2023, dan kepada Panitia atas terselenggaranya kegiatan Kongres tersebut.

“Saya bersyukur pada Tuhan karena ini dapat terjadi atas kehendaknya dan kedepannya untuk menjalankan kepercayaan ini saya minta dukungan dan kerja sama kita seluruh peserta, senioritas dan pendiri untuk bersatu dan maju menyelamatkan sumber daya Manusia Daerah Bolakme dan Molagalome. 

Melalui Visi dan Misi yang suda saya Paparkankan, Antara lain Tetap menjalankan  Beban yang masi ditinggalkan oleh pengurus Lama , seperti Pengadaan Tana Asrama sampai dengan Pembangunan Asrama Mahasiswa kedua Distrik Bolakme dan Molagalome di Jayapura dan Juga akan ada Ibada -ibadah Rutinitas , dan LDK Latihan dasar kepemimpinan dalam Berorganisasi.

Ia juga meminta dukungan dan kerjasama dari semua anggota SPM BOMEL untuk membawa wadah organisasi ini lebih baik lagi.(*)